Resep Kepiting Lada Hitam

Resep Kepiting Lada Hitam
Resep Kepiting Lada Hitam, Source Image: Agoda

Resep kepiting lada hitam merupakan kreasi resep olahan kepiting dengan bumbu lada hitam yang menghasilkan masakan bercita rasa pedas namun tidak terlalu pekat dan sedikit flavoury. Cara membuatnya mudah.

Begitu juga dengan bahan yang diperlukan, sangat mudah didapatkan. Jadi untuk bunda dapurawit yang ingin berkreasi dengan olahan seafood, bisa banget coba resep yang satu ini di rumah!

Resep Kepiting Lada Hitam

Variasi resep kepiting lada hitam yang kami bagikan kali ini ada dua versi yaitu kepiting lada hitam goreng dan versi rebusnya. Kalau bunda dapurawit suka versi yang mana?

1. Resep Kepiting Lada Hitam Versi Kepiting Goreng

Resep Kepiting Lada Hitam Versi Kepiting Goreng
Source Image: Unileverfoodsolutions

Cita rasa crispy karena digoreng bersama tepung tapioka akan dirasakan dengan memasak kepiting bumbu lada hitam menggunakan versi yang pertama.

Pastikan kepiting sudah dicuci bersih dan jika perlu direndam dengan air jahe atau air jeruk nipis terlebih dahulu sebelum diolah. Hal tersebut penting untuk memastikan kepiting tidak bau amis.

Nama resepResep kepiting lada hitam goreng
KategoriOlahan seafood
Waktu penyajian60 menit
Jumlah penyajian5 porsi

Bahan – bahan kepiting lada hitam goreng

Siapkan bahan utama :

  • 5 ekor kepiting yang sudah dibersihkan dan siap digoreng
  • 25 gram tepung tapioka
  • Sedikit garam atau kaldu jamur
  • 1 liter minyak goreng

Bahan saus lada hitam yang diperlukan :

  • 30 ml minyak goreng
  • 15 gram lada hitam
  • 4 gram cabai rawit merah
  • Kecap asin dark soy 10 gram
  • Kecap asin 30 gram
  • Knorr Oyster Sauce 120 gram
  • Kecap 60 gram
  • Minyak wijen 5 ml
  • 100 ml Air bersih

Bahan bumbu lada hitam yang diperlukan :

  • Bawang bombay 3 buah, potong dadu
  • Bawang putih 8 siung, cincang
  • Paprika merah 1 buah, potong dadu
  • Paprika hijau 1 buah, potong dadu
  • Daun bawang ½ batang, iris tipis

Bahan taburan :

  • Lada hitam bubuk 3 sendok makan
  • Daun bawang secukupnya, iris tipis

Cara memasak kepiting lada hitam goreng

  1. Bersihkan dulu kepiting lalu bumbui dengan bahan tepung tapioka yang sudah diberi kaldu jamur atau garam.
  2. Pastikan badan kepiting terbaluri dengan tepung secara menyeluruh.
  3. Goreng pada minyak panas sekitar 3 – 5 menit.
  4. Buat bumbu lada hitamnya dengan mencampurkan semua bahan saus lada hitam.
  5. Siapkan penggorengan kemudian isi dengan sedikit minyak goreng, tumis bawang bombay, bawang putih, paprika hijau dan merah.
  6. Masukkan saus lada hitam kemudian oseng sebentar.
  7. Masukkan kepiting yang tadi sudah digoreng.
  8. Masak sampai sausnya mendidih dan sajikan.

2. Resep Kepiting Lada Hitam Versi Kepiting Steam

Resep Kepiting Lada Hitam Versi Kepiting Steam
Source Image: Bukalapak

Jika ingin membuat kepiting lada hitam dengan cita rasa bagian daging kepiting yang lunak dan empuk, maka resep masakan kepiting lada hitam ini bisa dibuat dengan cara kepitingnya direbus atau di steam. Seperti apa resepnya?

Nama resepResep kepiting lada hitam steam/ rebus
KategoriOlahan seafood
Waktu penyajian45 menit
Jumlah penyajian4 porsi

Bahan – bahan kepiting lada hitam steam

Siapkan bahan utama :

  • Kepiting segar 4 ekor, bersihkan dulu
  • Bawang putih 2 siung, dirajang
  • Bawang merah 2 siung, dirajang
  • Jahe 1 ruas, iris tipis
  • Garam ¼ sendok teh

Bahan saus blackpepper yang diperlukan :

  • Mentega atau butter 1 sendok makan
  • Jahe 1 ruas, diparut
  • Bawang bombay ¼ buah, dipotong
  • Bawang putih 4 siung, cincang kasar
  • Bawang merah 4 siung, cincang kasar
  • Daun ketumbar 2 batang
  • Cabai merah 4 buah
  • Saus blackpepper 5 sendok makan, merk apapun
  • Saus tiram 2 sendok makan
  • Air 100 ml

Cara memasak kepiting lada hitam steam

  1. Bersihkan dulu kepiting, dan belah menjadi dua bagian atau digeprek saja cukup agar bagian luarnya retak dan bumbu nantinya bisa meresap.
  2. Steam kepiting dengan sedikit air, taburi ¼ sendok teh garam. Bisa ditambahkan 1 ruas jahe yang sudah diiris tipis, dan rajang dengan 2 bawang merah serta 2 bawang putih.
  3. Steam kepiting sekitar 15 menit sampai matang dan empuk.
  4. Siapkan wajan, panaskan 1 sendok makan butter
  5. Masukkan bawang putih dan bawang merah cincang, cabai merah yang dirajang, potongan bombay, dan parutan 1 sendok makan jahe. Tumis semua bahan sampai harum.
  6. Masukkan 3 sendok makan saus blackpepper dan 1 sendok makan saus tiram lalu aduk merata.
  7. Tambahkan ¼ gelas air dan aduk merata.
  8. Masukkan kepiting kemudian tumis sampai matang.
  9. Kalau sudah matang, sajikan dan taburi dengan bubuk lada hitam atau daun bawang untuk menambah cita rasa.

Kesimpulan

Ada dua kreasi resep kepiting lada hitam yang bisa dicoba yaitu dimasak dengan cara digoreng atau pun di steam. Bunda dapurawit bisa mencoba kreasi mana pun sesuai selera. Selamat mencoba resep di atas! Sajikan untuk keluarga tercinta di rumah.

Damara

Berbagi Resep Masakan Untuk Para Bunda dari Resep Kue, Resep Sayuran, Resep Ayam, dan Masih Banyak Lagi Resep Masakan Menarik yang Patut Dimasak Dirumah

Tinggalkan komentar