Mungkin bunda disini sedang bosan dengan menu makan yang itu-itu saja tapi cukup malas untuk membuat menu yang ribet ?. Nah, resep nasi goreng inilah menjadi salah satu alternatifnya untuk tetap bisa makan enak tanpa repot.
Seperti yang sudah kita tau bersama bahwa nasi goreng menjadi salah satu makanan yang berasal dari Indonesia dan menjadi favorit banyak orang. Bahkan sekarang sudah banyak kreasi campuran nasi goreng seperti pete, sosis, ati dan lainnya.
Tidak hanya nasi goreng yang populer dikalangan masyarakat, ada olahan nasi lainnya seperti nasi bakar, nasi gila, nasi ayam hainan yang tidak kalah lezatnya. Bahkan masing-masing masakan menawarkan citarasa khasnya.
Nasi goreng sangat cocok disantap bersama acar timun wortel untuk sarapan pagi atau makan malam. Jika makan malam, perpaduan antara bumbu campuran isian serta rasa pedas dari cabe membuat siapa saja ingin menyantap kelezatannya.
Resep Nasi Goreng Spesial Ala Restoran
Pada kesempatan kali ini, dapurawit.id akan memberikan beberapa resep nasi goreng yang bisa bunda buat dirumah untuk disajikan keluarga. Yuk, langsung saja simak ulasan dibawah ini.
Resep Nasi Goreng Spesial
Bahan-bahan
- 1 piring nasi yang sudah dingin
- 1 butir telur, dikocok lepas
- 1 buah bakso, iris tipis
- 1 siung bawang putih, cincang halus
- 1 sdm kecap asin
- 2 sdm kecap manis
- Merica, garam dan kaldu jamur secukupnya
- 2 sdm minyak goreng
- 1 sdt minyak wijen
Pelengkap
- Bawang goreng
- Kerupuk
- Ayam goreng
- Lalapan
Cara Membuat Nasi Goreng
- Panaskan minyak, tumis bawang sampai harum pinggirkan ditepi penggorengan.
- Tambahkan telor buat orak arik, campur dengan bawang putih.
- Tambahkan bakso, aduk rata.
- Tambahkan nasi, aduk rata.
- Tambahkan kecap asin dan kecap manis, aduk rata.
- Tambahkan merica dan kaldu jamur, aduk rata.
- Terakhir tambahkan minyak wijen.
- Nasi goreng spesial siap.
Resep Nasi Goreng Sosis
Bahan-bahan
- 2 piring nasi putih
- 5 buah sosis goreng, 2 buah cincang kecil-kecil, dan 3 buah goreng untuk topingnya
- 2 sdm kecap manis
- 1 sdm kecap asin
- 1 sdt garam
- 1/2 sdt kaldu jamur
- 1 butir telur
- 2 sdm margarin
Bumbu Halus
- 4 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 4 buah cabe merah keriting
- 2 butir kemiri sangrai
Cara Membuat
- Panaskan margarin,buat orak arik telur, lalu masukan irisan kecil sosis aduk rata, selanjutnya sisihkan di pinggir wajan.
- Masukkan bumbu halus, tumis hingga matang dan harum.
- Masukkan nasi putih, kecap manis, kecap asin, garam dan kaldu jamur, aduk rata hingga semua bahan tercampur, lalu angkat dan sajikan dengan lalapan sayur dan sosis goreng.
Resep Nasi Goreng Hongkong
Bahan-bahan
- 2 piring nasi putih
- 100 gram udang kupas
- 2 butir telur
- 3 sdm jagung pipil
- 1 buah wortel potong dadu kecil
- 2 buah buncis potong kecil
- 5 sdm minyak untuk menumis
- 1 batang daun bawang
Bumbu Tumis
- 3 siung bawang putih cincang
- 1/4 buah bawang bombai iris
Perasa
- 1 sdt garam
- 1 sdm saus tiram
- 1/2 sdt merica bubuk
Cara Membuat
- Tumis bawang putih dan bawang bombai hingga harum, lalu masukan telur dan orak arik.
- Masukkan udang, kemudian beri perasa, aduk rata.
- Masukkan semua sayuran yang telah dipotong-potong kemudian masukkan nasi aduk rata.
- Setelah tercampur rata dan tanak, koreksi rasa beri taburan daun bawang lalu siap disajikan.
Resep Nasi Goreng Pete
Bahan-bahan
- 1 piring nasi putih
- 1 butir telur, lalu kocok lepas
- 10 pete
- 3 buah bakso, potong
- 2 siung bawang putih, cincang
- 2 siung bawang merah, iris tipis
- 1 batang daun bawang, iris
- 1 sdt kecap asin
- 1 sdt cabe halus
- Garam secukupnya
- Lada bubuk secukupnya
- Kaldu jamur secukupnya
- 2 sdm margarine
Pelengkap
- Teri goreng
- Potong tomat
- kerupuk
Cara Membuat
- Panaskan wajan, masukkan margarine, tumis bawang merah, putih hingga layu kekuningan, sisihkan ke samping wajan.
- Masukkan telur aduk hingga telur agak mengkering, masukkan pete, bakso, nasi putih, aduk hingga tercampur rata.
- Masukkan cabe halus, kecap asin, garam, lada bubuk, kaldu jamur, aduk terus nasi hingga tercampur rata dengan bahan lainnya.
- Test rasa, angkat.
- Sajikan nasi goreng bersama kerupuk, potongan tomat, taburan teri goreng.
Sebagai pelengkap kelezatan nasi goreng yang disantap, jangan lupa tambahkan acar dan kerupuk ya bund. Itu tadi beberapa resep membuat nasi goreng dari dapurawit.id yang bisa disesuaikan dengan selera masing-masing.