Resep Es Pisang Ijo

Resep Es Pisang Ijo Lembut Menyegarkan

Saat cuaca panas sepertinya minum es menjadi solusi yang tepat. Salah satu es yang cocok dinikmati saat cuaca panas adalah resep es pisang ijo dengan berbagai isian di dalamnya mulai dari bubur sumsum, sirup, susu dan es batu tentunya.

Tidak hanya menyegarkan, es pisang ijo juga bisa bikin kita kenyang loh. Karena es pisang ijo adalah perpaduan dari pisang ditambah dengan adonan tepung. Tidak heran jika es tradisional ini tidak kalah dengan minuman kekinian seperti dalgona coffe.

Sedikit informasi bahwa es pisang ijo ini sangat populer di Makassar. Mengapa dinamakan es pisang ijo ? karena memang es satu ini terbuat dari pisang yang dibalut dengan adonan tepung lalu diberi pewarna hijau.

Saat ini es pisang ijo sudah tersebar luas di hampir seluruh wilayah Tanah Air, banyak para pedagang yang menjual es pisang ijo aneka rasa. Namun, jika bunda ingin menikmati es pisang ijo yang banyak bisa coba buat dirumah saja.

Resep Es Pisang Ijo Lembut & Menyegarkan

Resep Es Pisang Ijo Lembut Menyegarkan

Untuk bisa menyajikan es pisang ijo yang cantik lembut dan menyegarkan tentunya bunda harus tau bahan apa saja dan seperti apa cara membuatnya. Berikut ini akan dapurawit.id sajikan resep mudahnya.

Resep Es Pisang Ijo

Resep Es Pisang Ijo
Resep Es Pisang Ijo – @dessivilast

Bahan Kulit

  • 125 gram tepung beras
  • 125 gram tepung terigu
  • 500 ml air
  • 50 gram gula pasir
  • 1 sachet santan instan
  • 1/24 sdt garam
  • Pasta pandan dan pewarna hijau

Bahan Bubur Sumsum

  • 100 gram tepung beras
  • 750 ml air
  • 1 sachet santan instan
  • 1/2 – 1 sdt garam
  • Daun pandan ikat simpul

Pelengkap

  • Sirup merah cocopandan
  • Es batu secukupnya
  • Bisa ditambah kental manis jika dirasa kurang manis

Cara Membuat Es Pisang Ijo

  1. Pertama siapkan wadah siapkan semua bahan kulit
  2. Selanjutnya aduk rata semua bahan lalu saring
  3. Tuangkan ke dalam panci masak diatas kompor menggunakan api kecil saja
  4. Aduk terus hingga adonan kalis, matang dan mengental, tidak lengket di dasar panci
  5. Sisihkan adonan tunggu sampai hangat
  6. Persiapkan alas daun pisang/plastik yang sudah diolesi tipis minyak goreng, ambil sedikti adonan kurang lebih 1 sdm munjung
  7. Pipihkan ratakan dengan sendok nasi plastik/tekan-tekan pakai tangan
  8. Taruh pisang diatasnya, gulung daun pisang, rapikan hingga membalut pisang, lakukan terus sampai adonan habis
  9. Langkah berikutnya alasi dandang dengan daun pisang, kukus pisang dengan api sedang sampai matang kurang lebih 15 menit
  10. Tunggu pisang ijo dingin, iris dengan pisau yang dilapisi plastik agar tidak lengket
  11. Tata bubur sumsum, pisang hijau di dalam mangkuk lalu kucuri sirup merah, susu dan juga es batu
  12. Es pisang ijo siap dinikmati

Itulah resep membuat es pisang ijo yang lembut, enak dan sederhana ala rumahan namun soal rasa tidak kalah dari abang-abang jualan. Jangan lupa ikuti terus resep-resep menarik dari dapurawit.id selanjutny ya bund.

Damara

Berbagi Resep Masakan Untuk Para Bunda dari Resep Kue, Resep Sayuran, Resep Ayam, dan Masih Banyak Lagi Resep Masakan Menarik yang Patut Dimasak Dirumah

Tinggalkan komentar