Resep Ikan Bumbu Kuning Tanpa Santan

Resep Ikan Bumbu Kuning Tanpa Santan
Resep Ikan Bumbu Kuning Tanpa Santan, Source: Youtube/Ririe Riefa

Makan enak tanpa harus khawatir Asam Lambung naik bisa dilakukan dengan membuat resep Ikan Bumbu Kuning Tanpa Santan. Selain menggunakan bahan yang ekonomis, ternyata Bunda juga bisa membuat sajian walau hanya berbekal peralatan sederhana.

Sudah menjadi rahasia umum jika santan kerap digunakan pada beberapa masakan untuk menciptakan sensasi gurih di lidah. Namun, Bunda bisa mencari alternatif lainnya selama berkreasi. Salah satu contohnya ada di resep Ikan Bumbu Kuning Tanpa Santan.

Tentu supaya sensasi gurih bisa tercipta, Bunda harus memahami bagaimana cara membuat resep Ikan Bumbu Kuning Tanpa Santan tadi secara urut. Selain itu, bahan-bahan pendukung yang dibutuhkan juga harus tersedia dalam jumlah serta ukuran ideal.

Lantas, bagaimana cara membuat resep Ikan Bumbu Kuning Tanpa Santan yang lezat dan gurih? Supaya bisa membantu Bunda dalam mengkreasikan menu tersebut, maka Kami sudah buatkan panduan lengkap membuat Ikan Bumbu Kuning Tanpa Santan di bawah ini.

Resep Ikan Bumbu Kuning Tanpa Santan

Resep Ikan Bumbu Kuning Tanpa Santan Terbaru
Source: Youtube/Ririe Riefa

Ketika proses pembuatan Ikan Bumbu Kuning Tanpa Santan berlangsung, Bunda tidak perlu memiliki keahlian khusus apapun. Semua orang bisa membuat menu olah ikan satu ini selama memiliki resep yang tepat.

Lantas, apa saja bahan untuk menu olahan Ikan tersebut? Kemudian bagaimana prosedur pembuatannya secara urut? Supaya bisa membantu Bunda dalam mengkreasikan resep Ikan Bumbu Kuning tanpa santan, coba simak pembahasan berikut.

JenisKeterangan
Nama ResepIkan Bumbu Kuning Tanpa Santan
KategoriMakanan Tradisional
Waktu Persiapan15 Menit
Waktu Penyajian30 Menit
Jumlah Penyajian1 Porsi

Bahan

  • 500 gram ikan bandeng (dipotong menjadi 4 bagian)
  • 1 sendok teh garam
  • 1/4 buah jeruk limau
  • 2 lembar daun jeruk
  • 3 lembar daun salam
  • 1 batang serai
  • 1 ruas jahe
  • 8 cabe rawit utuh
  • 1 buah tomat
  • 2 batang daun bawang
  • 300 ml air putih
  • Rendaman asam jawa secukupnya

Bumbu Halus

  • 2 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 1 ruas kunyit
  • 3 buah kemiri sangrai

Cara Membuat

  • Langkah pertama untuk membuat resep Ikan Bumbu Kuning Tanpa Santan adalah memotong Ikan menjadi 4 bagian.
  • Cuci bersih setiap potongan ikan supaya terhindar dari sisa kotoran di dalamnya dan tempatkan dalam satu wadah.
  • Apabila potongan ikan dirasa sudah bersih, maka selanjutnya tambahkan perasan jeruk limau dan garam di atasnya.
  • Silahkan aduk potongan ikan, perasan jeruk limau, serta garam sampai semua bagian terbalur.
  • Diamkan beberapa saat supaya bau amis ikan menghilang (marinasi).
  • Sembari menunggu bau amis hilang, silahkan potong semua bahan seperti tomat, batang daun bawang, serta bahan-bahan untuk membuat bumbu halus.
  • Jangan lupa geprek batang serai supaya aromanya dapat bisa keluar.
  • Setelah semua bahan siap diolah, selanjutnya haluskan bumbu halus seperti 2 siung bawang merah, 3 siung bawang putih, 1 ruas kunyit, dan 3 buah kemiri sangrai.
  • Apabila bumbu halus sudah siap, maka silahkan tumis menggunakan api sedang sampai mengeluarkan aroma harum serta berwarna kecokelatan.
  • Jika aroma harumnya sudah tercium, masukkan jahe, serai, daun jeruk, serta daun salam.
  • Lanjutkan menumis sampai setiap bahan memunculkan aromanya serta matang.
  • Jika tumisan bumbu kuning dirasa sudah matang, tuangkan air sebanyak 300 ml dan rendaman asam jawa, lalu aduk kembali sampai tercampur secara merata.
  • Apabila kuah bumbu kuning tanpa santan sudah mendidih, masukkan garam, gula, dan kaldu bubuk.
  • Atur kompor dengan api sedang, lalu tutup penggorengan sampai kuah ikan bumbu kuning tanpa santan mendidih.
  • Apabila kuah ikan bumbu kuning tanpa santan sudah mendidih, masukkan potongan tomat serta daun bawang.
  • Langkah terakhir, matikan kompor ketika kuah ikan bumbu kuning tanpa santan sudah mendidih.
  • Hasil kreasi resep Ikan Bumbu Kuning Tanpa Santan siap disajikan.

Manfaat Ikan Bumbu Kuning Tanpa Santan

Manfaat Ikan Bumbu Kuning Tanpa Santan
Source: Youtube/Ririe Riefa

Dalam satu sajian Ikan Bumbu Kuning Tanpa Santan, ternyata ada banyak sekali manfaat yang bisa didapatkan Bunda dan keluarga ketika mengonsumsinya. Tentu saja segala kebaikan tadi bisa datang berkat bahan-bahan alami yang digunakan.

Adapun beberapa manfaat dari Ikan Bumbu Kuning Tanpa Santan, antara lain:

  • Ikan Bumbu Kuning Tanpa Santan aman dikonsumsi oleh siapa saja termasuk penderita Asam Lambung serta Maag.
  • Ikan Bumbu Kuning Tanpa Santan mampu memberikan tambahan energi berkat adanya kandungan protein yang tetap terjaga meskipun sudah dimasak.
  • Ikan Bumbu Kuning Tanpa Santan bisa membantu melancarkan program diet tanpa menyiksa karena tinggi Protein.
  • Ikan Bumbu Kuning Tanpa Santan bisa menjaga kesehatan jantung berkat adanya kandungan Omega-3 di dalam bahan utamanya.
  • Ikan Bumbu Kuning Tanpa Santan bisa menjaga kesehatan tulang dan gigi ketika dikonsumsi.

Kesimpulan

Setelah menyimak pembahasan mengenai resep Ikan Bumbu Kuning Tanpa Santan di atas, Bunda sudah bisa membuatnya sendiri menggunakan peralatan ala rumahan. Supaya hasil kreasinya memuaskan, jangan lupa untuk menyiapkan bahan serta lakukan pembuatan menu secara urut.

Cindy Pramistasari

Seorang wanita yang selalu ingin mandiri dan tidak ingin merepotkan orang lain.

Tinggalkan komentar