Untuk persiapan menyambut lebaran, Bunda perlu tahu resep kue kering lebaran unik dan lucu tanpa oven. Ini spesial untuk Bunda yang walaupun belum punya oven, tetap bisa bikin aneka kue kering.
Kue kering saat lebaran ini biasanya menjadi hidangan di ruang tamu untuk menyambut tamu yang berkunjung. Daripada membeli, Bunda bisa bikin sendiri agar dapat kue lebih banyak dan ekonomis tentunya.
Resep Kue Kering Lebaran Unik dan Lucu Tanpa Oven
1. Kue Putri Salju
Jenis | Keterangan |
Nama Resep | Kue Putri Salju |
Kategori | Camilan |
Waktu Persiapan | 20 menit |
Waktu Penyajian | 50 menit |
Jumlah Penyajian | 20-30 kue putri salju |
Bahan-bahan yang dibutuhkan, yaitu:
- Susu Kental Manis: 1 sachet
- Vanili bubuk: ½ sachet
- Mentega: 5 sdm
- Tepung terigu: 12 sdm
- Gula halus: 1 bungkus (untuk taburan)
Langkah-langkah pembuatan kue putri salju, yaitu:
- Siapkan wadah dan masukkan mentega dan susu kental manis hingga tercampur rata.
- Kemudian, Bunda masukkan tepung terigu sedikit demi sedikit, sambil diaduk perlahan hingga tepung habis.
- Setelah itu bentuk adonan menjadi bentuk kue salju, bisa bentuk love, lingkaran, setengah lingkaran, dan sebagainya.
- Setelah itu siapkan teflon dan panggang adonan dengan api kecil selama 20 menit.
- Setelah kecoklatan, angkat lalu dinginkan, baru taburi dengan gula bubuk.
2. Cookies Dark Choco
Jenis | Keterangan |
Nama Resep | Cookies Dark Choco |
Kategori | Camilan |
Waktu Persiapan | 10 menit |
Waktu Penyajian | 40 menit |
Jumlah Penyajian | 10-15 kue dark choco |
Bahan-bahan yang diperlukan, yaitu:
- Minuman cokelat bubuk instan: 2 sachet
- Tepung maizena: 3 sdm
- Mentega: 7 sdm
- Oatmeal: 6 sdm
- Tepung terigu: 6 sdm
- Gula pasir: 3 sdm
- Susu kental manis: 1 sachet
Langkah-langkah pembuatan cookies dark choco, yaitu:
- Campurkan bahan-bahan, yaitu oatmeal, minuman cokelat bubuk, tepung terigu, gula pasir, dan maizena ke dalam satu wadah.
- Lalu Bunda aduk hingga semua bahannya tercampur, baru tambahkan susu kental manis dan mentega.
- Setelah itu aduk lagi sampai adonan kalis dan bisa dibentuk menjadi cookies.
- Untuk ukuran cookies, ambil 1 sdt adonan lalu jadikan bulat pipih.
- Untuk membuat tekstur, tekan garpu perlahan pada adonan.
- Siapkan teflon, lalu panggang menggunakan api kecil selama 7-8 menit saja, dan tutup teflon agar matang merata.
- Setelah matang, angkat cookies, dinginkan agar mengeras baru masukkan ke wadah.
3. Kue Akar Kelapa
Jenis | Keterangan |
Nama Resep | Kue Akar Kelapa |
Kategori | Camilan |
Waktu Persiapan | 30 menit |
Waktu Penyajian | 60 menit |
Jumlah Penyajian | 2-3 wadah kue akar kelapa |
Bahan-bahan yang diperlukan, yaitu:
- Tepung ketan: ½ kg
- Tepung beras: 1 kg
- Telur ayam: 3 butir
- Bawang putih: 4 siung
- Mentega: 250 gr
- Santan: secukupnya
Langkah-langkah pembuatan kue akar kelapa:
- Ulek bawang putih hingga benar-benar halus (pakai ulek manual saja karena hanya sedikit bawangnya)
- Kemudian campurkan semua bahan yang tertulis diatas (kecuali santan) lalu aduk hingga benar-benar rata.
- Setelah itu baru masukkan santan sedikit demi sedikit hingga adonan menjadi kalis dan bisa dibentuk.
- Setelah itu bentuk adonan memanjang atau Bunda bisa gunakan cetakan agar lebih cepat.
- Setelah itu goreng adonan menggunakan api kecil hingga kecoklatan, tiriskan dan dinginkan baru masukkan ke wadah.
Baca juga:
- 3 Resep Kue Lebaran Simple Tanpa Oven
- Resep Sayur Cabe Ijo Khas Lebaran
- Resep Semur Daging Betawi Lebaran
Kesimpulan
Belum punya oven tidak menjadi masalah, Bunda bisa ikuti resep kue kering lebaran unik dan lucu tanpa oven diatas untuk membuat kue lebaran. Ternyata ada banyak jenis kue yang mudah dibuat tanpa oven sekalipun.