Resep Makanan Balita 1 Tahun Keatas

Resep Makanan Balita 1 Tahun Keatas

Resep Makanan Balita 1 Tahun Keatas – Mungkin, akhir-akhir ini Bunda Dapurawit merasa khawatir akan tumbuh kembang anak karena kurangnya nafsu makan mereka. Padahal, bagi balita usia 1 tahun ke atas kebutuhan nutrisinya harus benar-benar tercukupi sehingga pemberian makanan pun tidak boleh asal-asalan. Untuk itu, berikut kami bagian resep makanan balita 1 tahun keatas yang dapat bunda coba.

Menurut Unicef, balita mulai dari usia 1-2 tahun diharuskan mengonsumsi makanan yang mengandung nutrisi tinggi. Variasi bahan dasar yang semakin lengkap tentunya semakin bagus. Beberapa bahan pangan yang direkomendasikan bagi buah hati yaitu protein hewani, protein nabati, karbohidrat, sayur, dan buah-buahan.

Tips Memilih Makanan Balita Usia 1 Tahun ke Atas

Berdasarkan informasi yang didapatkan dari IDAI (Ikatan Dokter Anak Indonesia), anak-anak mulai menunjukkan perkembangan signifikan dalam hal makanan saat mereka menginjak usia 1 tahun.

Bunda Dapurawit tentunya sudah bisa melihat perkembangan mereka yang mulai beradaptasi pada berbagai macam makanan baru walaupun belum mampu mengunyahnya hingga sempurna.

Secara umum, balita 1 tahun ke atas akan menunjukkan beberapa perkembangan dalam hal mengonsumsi makanan/minuman seperti berikut:

  • Balita mulai mampu mengenali makanan baik dari aroma, bentuk, hingga rasanya.
  • Mampu beradaptasi dengan berbagai menu MPASI dan menu khusus bayi
  • Mulai mencoba makan dengan sendok mengikuti orang tuanya
  • Memberikan sinyal tertentu jika mereka merasa lapar atau sudah waktunya makan

Seperti yang dikutip dari situs Baby Destination, bahwa balita membutuhkan kurang lebih 1000 kali per harinya. Pemberian makanan untuk mereka pun harus dibagi dalam 3 kali makan besar dan 2 kali makan ringan.

Selain itu, sesuai rekomendasi dari American Academy of Pediatrics (AAP), makanan balita pun harus dibuat dalam ukuran kecil, tidak boleh lebih dari 1,2 cm saat menyuapinya. Beberapa hal lain yang perlu diperhatikan dalam pemilihan resep makanan yakni:

  • Pastikan kebutuhan kalori dan nutrisi harian tercukupi
  • Hindari makanan yang terlalu manis dan terlalu asin
  • Berikan variasi antara daging, sayuran, dan buah-buahan
  • Buat makanan dalam tampilan yang menarik agar mereka suka
  • Berikan variasi resep yang beragam sehingga tahu yang anak sukai
  • Pastikan untuk memberi makan tepat waktu dalam porsi yang pas

Resep Makanan Balita 1 Tahun Keatas, Dijamin Anak Suka!

Bunda Dapurawit tidak perlu bingung lagi dalam memilih menu yang tepat untuk buah hati. Kami akan merekomendasikan beberapa resep sekaligus yang dapat bunda coba berikut ini:

1. Broccoli Cream Soup

Broccoli Cream Soup
JenisKeterangan
Nama ResepBroccoli Cream Soup
KategoriSoup
Waktu Persiapan15 menit
Waktu Penyajian45 menit
Jumlah Penyajian2 – 4 porsi

Bahan-Bahan

  • 200 gram brokoli
  • 50 gram Daging asap
  • Keju parut
  • 2 sdm cream
  • 250 ml susu segar
  • 250 ml kaldu ayam
  • 2 siung bawang putih
  • 1 siung bawang bombai
  • 1 sdm mentega
  • ¼ sdt merica bubuk
  • ½ sdt pala bubuk
  • 1 sdt garam
  • 1 lembar daun salam

Cara Membuat

  1. Siapkan brokoli, lepaskan kuntumnya, lalu bersihkan
  2. Rebus brokoli lalu rendam dalam air es
  3. Tumis bawang putih dan bombay lalu masukkan brokoli
  4. Angkat lalu blender hasil tumisan tersebut
  5. Masukkan susu lalu tumis sampai lembut
  6. Tambahkan hasil blenderan tadi dan semua bahan lainnya
  7. Angkat dan sajikan dalam kondisi hangat

2. Pancake Oatmeal Pisang

Pancake Oatmeal Pisang
JenisKeterangan
Nama ResepPancake Oatmeal Pisang
KategoriDessert
Waktu Persiapan10 menit
Waktu Penyajian30 menit
Jumlah Penyajian3 porsi

Bahan-Bahan

  • 2 buah pisang ambon atau pisang susu
  • 75 gram oatmeal
  • 1 butir telur ayam
  • ½ sendok teh baking powder
  • ½ sendok teh garam

Bahan Pelengkap

  • Madu
  • Keju
  • Potongan buah
  • Greek yoghurt

Cara Membuat

  1. Blender semua bahan di atas
  2. Diamkan adonan selama 20 menit
  3. Siapkan teflon anti lengket
  4. Tuang adonan ke teflon panas
  5. Goreng dalam api sedang
  6. Sajikan dengan bahan pelengkap

3. Bubur Salmon Kaldu Ayam

Bubur Salmon Kaldu Ayam
JenisKeterangan
Nama ResepBubur Salmon Kaldu Ayam
KategoriBubur, Makanan utama
Waktu Persiapan15 menit
Waktu Penyajian60 menit
Jumlah Penyajian2 porsi

Bahan-Bahan

  • 50 gram beras
  • 50 gram salmon fillet
  • 20 gram kacang merah
  • 25 gram keju parut
  • 50 gram wortel
  • 1.200 ml kaldu ayam
  • Garam secukupnya
  • Potongan daun bawang

Cara Membuat

  1. Masak beras dengan kaldu ayam sampai matang
  2. Tunggu hingga teksturnya setengah kental
  3. Isi wortel kecil-kecil lalu rebus
  4. Masukan kacang merah, salmon, dan bahan lainnya
  5. Tambahkan irisan daun bawang

Nah, itu dia beberapa resep makanan balita 1 tahun ke atas yang dapat dapurawit.id berikan. Apakah bunda tertarik mencoba salah satunya?

Tags

Damara

Berbagi Resep Masakan Untuk Para Bunda dari Resep Kue, Resep Sayuran, Resep Ayam, dan Masih Banyak Lagi Resep Masakan Menarik yang Patut Dimasak Dirumah

Tinggalkan komentar